Daya The Series 1 (hal 1)

 Sumpah Palapa

    Mike itulah namaku. Aku merupakan seorang remaja berumur 15 Tahun dan memiliki seorang adik bernama Hani. Adikku bersekolah SMP di Prambanan. Aku hanya tinggal berdua bersama adikku, ibuku sudah meninggal saat umurku 10 Tahun. Beliau menghilang entah kemana dan seluruh tim bantuan tidak dapat menemukan satu jejak pun darinya. Oleh sebab itu, aku memutuskan untuk bekerja sebagai Pemburu Sandhi Yudha. 

    Daya merupakan sebutan kekuatan oleh rakyat Nusantara. Aku merupakan pemburu Sandhi Yudha yang tidak memiliki Daya sama sekali. Bahkan aku sudah mendatangi pihak pemerintah untuk mengecek apakah aku memiliki Daya atau tidak. Ternyata, hasilnya nol. Aku merupakan satu dari berjuta-juta rakyat Nusantara, pemburu Sandhi Yudha yang tidak memiliki Daya. Orang-orang disekelilingku menyebutkan "Tanpo Daya". 5 tahun sudah sebutan itu melekat diriku. Aku tidak merasa frustasi dengan sebutan itu. Bahkan dengan sebutan itu, aku menjadi bahan bullyan oleh orang yang memiliki reputasi diatasku. Saat mereka mengajak diriku untuk melakukan pemburuan di suatu Dungeon. Aku hanya menjadi beban bagi mereka. Aku pun sering disuruh untuk membawakan alat pemburuan mereka. Dari situlah aku mendapatkan bayaran yang tak terlalu banyak.

    Pada suatu hari, aku mendapatkan sebuah kontak pesan dari temanku yang bergenre Tabib yang bernama Miselia. Miselia ini merupakan Pahlawan yang memiliki daya penyembuh sehingga mendapatkan sebutan Tabib. Di Nusantara, orang - orang yang memiliki daya itu memiliki sebutan tersendiri tergantung gaya dan bertarung nya antara lain :

1. Spartan ; sebutan seorang daya yang memiliki gaya bertarung jarak dekat dan rata-rata para Spartan ini menggunakan pedang dan baju baja untuk melindungi tubuhnya.

2. Assasin ; Seorang daya yang memiliki gaya bertarung jarak dekat dengan kecepatan tinggi. Assasin sangat berbeda dengan para Spartan. Biasanya Assasin ini memiliki Daya hawa keberadaan yang menghilang. Biasanya para Assasin menggunakan sebuah keris kecil atau dagger untuk gaya bertarungnya.

3. Danurwenda ; Seorang daya yang memiliki gaya bertarung jarak jauh. Biasanya para Danurwenda ini menggunakan panahan untuk gaya bertarungnya. Biasanya para Danurwenda merupakan pemburu yang dilindungi oleh rekan-rekannya.

4. Parisya    ; Parisya sangat mirip dengan para Spartan hanya saja yang membedakan nya adalah para Parisya lebih sering dimanfaatkan sebagai pelindung bagi para Daya.

5. Tabib        ; Seorang daya yang memiliki kemampuan healer atau penyembuh. Biasanya Tabib digunakan untuk mengobati para pemburu dalam pertempuran.

Miselia merupakan Tabib dengan Rank B. Sedangkan aku merupakan seorang Spartan yang tidak memiliki daya dan Rank ku merupakan Rank E. Aku hanya bermodalkan sebuah pedang dari peninggalan ayahku, Pamanku menyimpan nya untukku dan akan memberikan nya saat umurku sudah 15 tahun lebih. Paman menyimpan pedang ini dari permintaan ayahku sebelum ayahku menghilang dari muka bumi. 

Komentar

Postingan Populer